Bagian Organisasi
Evaluasi Pelaksanaan SKM Online
Dalam rangka penyempurnaan pelaksanaan SKM Online, perlu dilakukan evaluasi terhadap aplikasi SKM Online dalam penilaian kepuasan masyarakat. Berkenaan dengah hal tersebut Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui Bagian Organisasi melaksanakan rapat Evaluasi Pelaksanaan SKM Online. Rapat dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 3 Mei 2023 bertempat di Aula Sekretariat Daerah dan dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum, Inspektur, Kepala Dinas KOMINFO, Kepala BAPPEDALITBANG, Kepala BKD, Kepala BAKEUDA, dan Bagian Umum SETDA.
- Category: Berita Pelayanan Publik dan Tata Laksana
Rapat Koordinasi Persiapan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Pelayanan Publik secara Mandiri (PEKPPP)
Dengan terbitnya Surat Edaran Menteri PANRB Nomor 5 Tahun 2023 tentang Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Pelayanan Publik secara Mandiri (PEKPPP) Tahun 2023, mekanisme penilaian kinerja pelayanan publik Tahun 2023 dilaksanakan dengan 2 (dua) cara yaitu melalui Pemantauan tindak lanjut hasil rekomendasi penilaian kinerja pelayanan publik Tahun 2022 dan Evaluasi Kinerja Pelayanan Publik secara mandiri. Sehubungan dengan hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui Bagian Organisasi melaksanakan rapat koordinasi persiapan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Pelayanan Publik secara Mandiri (PEKPPP) Tahun 2023, kegiatan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 17 April 2023 bertempat di Aula Sekretariat Daerah.
- Category: Berita Pelayanan Publik dan Tata Laksana
Aktivasi Budaya Kerja BerAKHLAK dan Pembekalan Bagi Agen Perubahan
Dalam rangka penguatan budaya kerja ASN BerAKHLAK, Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui Bagian Organisasi Setda menyelenggarakan acara Aktivasi Budaya Kerja BerAKHLAK dan Pembekalan bagi Agen Perubahan lingkup Pemerintah Kabupaten Trenggalek pada Hari Selasa tanggal 20 Juni 2023 bertempat di Gedung Bhawarasa yang diikuti oleh seluruh Sekretaris dan Agen Perubahan dari masing-masing Perangkat Daerah. Acara yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek Drs. Edy Soepriyanto tersebut dihadiri oleh Kepala Bagian Reformasi Birokrasi pada Biro Organisasi Setda Provinsi Jawa Timur Rachmad Wahyu Kurniawan, S.STP, M.IP mengupas tuntas hasil Survei Indeks BerAKHLAK Pemerintah Kabupaten Trenggalek yang dilaksanakan pada tahun 2022 lalu yang menyatakan bahwa kondisi budaya kerja BerAKHLAK Pemkab Trenggalek cukup sehat. Unsur Adaptif merupakan unsur dengan capaian paling rendah bila dibandingkan dengan unsur-unsur yang lain. Untuk itulah Agen Perubahan diharapkan dapat melakukan langkah-langkah konkret perubahan di lingkungan kerjanya melalui penerapan rencana tindak yang telah ditetapkan. Melakukan secara aktif internalisasi rencana aksi kepada para pegawai melalui berbagai cara seperti pertemuan rutin dalam knowledge sharing, sosialisasi, pelatihan kantor sendiri dan sebagainya.
- Category: Berita Reformasi Birokrasi