Pada hari Rabu tanggal 21 April 2021 bertepatan dengan Peringatan Hari Kartini, Pemerintah Kabupaten Trenggalek melalui Bagian Organisasi Setda, menyelenggarakan Sosialisasi Budaya Kerja secara online dengan Narasumber dari Biro Organisasi Setda Provinsi Jawa Timur Bpk. Nana Fajar P. Kepala Bagian Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja dan Ibu Anistyo Anggraini Kasubbag Budaya Kerja.
Acara yang dipimpin oleh Ibu Anik Suwarni selaku Asisten Administrasi Umum dan didampingi Ibu Sri Agustiani selaku Plt. Kabag Organisasi Setda tersebut diikuti oleh seluruh Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Trenggalek.
Di dalam arahannya, Kabag RB dan AK menyampaikan bahwa Reformasi Birokrasi harus dilaksanakan oleh semua jajaran mulai dari yang tertinggi sampai dengan yang terendah, dan dilaksanakan di semua bidang. Terinternalisasikannya reformasi birokrasi nampak dari kecepatan melayani dan memberi izin, terhapusnya pola pikir linier, monoton dan terjebak di zona nyaman. Selain itu, Reformasi Birokrasi juga harus adaptif, produktif, inovatif dan kompetitif.
Peran budaya kerja yang merupakan bagian dari manajemen perubahan dalam percepatan reformasi birokrasi bertujuan untuk mengubah secara sistematis dan konsisten mekanisme kerja, pola pikir (mindset), serta budaya kerja (culture set) individu pada unit kerja yang dibangun menjadi lebih baik.
Sejak tahun 2021, terdapat kebijakan baru terkait budaya kerja. Pada tahun 2021 ini, Biro Organisasi tidak lagi mengadakan kompetisi risalah budaya kerja, akan tetapi lebih kepada evaluasi atas pelaksanaan budaya kerja. Evaluasi dilakukan untuk melihat sejauh mana budaya kerja telah dilaksanakan di Pemerintah Daerah. Sehingga diharapkan, semua Perangkat Daerah agar mempersiapkan diri untuk pelaksanaan evaluasi dimaksud.