Pada tanggal 28 September 2022, bertempat di Pendhapa Manggala Praja Nugraha, bersama Bpk. Bupati Trenggalek dan semua Kepala Perangkat Daerah se-Kabupaten Trenggalek menyaksikan Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah / Janji Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Kabupaten Trenggalek. Pada hari ini, Bpk. Bupati Trenggalek melantik Sekretaris Daerah definitif yaitu Bpk. Drs. Edy Soepriyanto (yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda), menggantikan Pj. Sekda sebelumnya yaitu Bpk. Dr. Andriyanto, SH, M.Kes (yang saat ini kembali menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik). Mudah-mudahan dengan dilantiknya Bpk. Edy Soepriyanto menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Trenggalek definitif, Beliau senantiasa diberikan kesehatan, dilindungi oleh Allah SWT dan amanah dalam membantu Bpk. Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek dalam menyusun kebijakan daerah dan mengkoordinasikan pelaksanaan tugas Perangkat Daerah serta memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Trenggalek (SDGs/TPB.16)
Bagian Pemerintahan
Menyaksikan Upacara Pelantikan JPT Sekda
Facebook Social Comments
- Category: Administrasi Pemerintahan